Diantara dua koma

masih bernas.
masih gelas.
bergemerincing,
tring.

alinea belum purna.
selalu saja hasrat.
selalu saja ingin.
selalu menderu.

diam ah ,berisik.
mata mata lain pulas.
telinga telinga lain diam tak bernafas.

tidur.
tidur.
tidur.

sebentar dulu.
setuang lagi.
haus.
kemarau panjang.
masih ada dia.
masih menyisa kamu.


:mengepung kegilaanku berkaca kata.

Tidak ada komentar: